BELITUNG, AKSARANEWSROOM.ID – Sekretaris Satgas Covid-19 Provinsi Bangka Belitung, Mikron Antariksa membenarkan bahwa terdapat delapan orang terdeteksi telah terpapar Covid-19 varian Omicron di Kabupaten Belitung.
“Dari hasil rilis yang dikeluarkan oleh Belitung sudah ada sembilan sample dan delapan orang dinyatakan positif varian Omicron,” ujarnya saat dikonfirmasi, Rabu (2/2/2022).
Kedelapan pasien tersebut kini telah dilakukan isolasi mandiri. Menurut Mikron, kondisi pasien sejauh ini diketahui bergejala ringan dan sedang.
Dilaporkan varian Omicron ini telah terdeteksi di Belitung, kata Mikron, Satgas Covid-19 tentunya mempersiapkan jika akan terjadinya gelombang ketiga Covid-19 di wilayah Bangka Belitung.
“Kemarin kita sudah melaksanakan rapat koordinasi dengan Polda untuk lebih meningkatkan kedisiplinan penggunaan protokol masyarakat di masyarakat,” kata dia.
“Tentu saja ini kerja keras kita untuk kembali mensosialisasikan kepada masyarakat untuk menerapkan protokol kesehatan secara ketat,” lanjutnya.
Upaya lainnya, Mikron mengatakan pihaknya juga akan berkoordinasi dengan Dinas Kesehatan untuk mengambil langkah-langkah terkait antisipasi dari penyebaran varian Omicron tersebut, baik saran prasarana infrastruktur sumber daya manusia yang ada di Dinkes, RS maupun tempat-tempat karantina.
“Dan sarana prasarana seperti alat-alat kesehatan yang terkait dengan penanganan Omicron. Kita juga sudah memiliki juga RS darurat di RSUP,” pungkasnya.
Penulis : Hendri Kusuma/Dede