PANGKALPINANG – Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pangkalpinang, Mie Go harapkan momentum Idul Adha dapat memaknai pengorbanan Nabi Ibrahim dan Nabi Ismail. Hal ini ia sampaikan kala melaksanakan Shalat Idul Adha 1445 H di Masjid Agung Qubah Timah, Senin (17/6/2024).
“Momentum Idul Adha 1445 H ini kita jadikan sebagai pemaknaan terhadap pengorbanan yang dilakukan oleh Nabi Ibrahim AS dan Nabi Ismail AS. Selain itu, bagaimana kita meningkatkan rasa persaudaraan diantara kita”, ucap Mie Go.