PANGKALPINANG, www.aksaranewsroom.id –
Seorang Aparatur Sipil Negara (ASN) Pemkab Bangka Tengah, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung, Baiq Lusyi Agustina Kusuma (41) ditemukan meninggal dunia di rumahnya di Jalan Perumahan Intan Sari, Kelurahan Air Itam, Kota Pangkalpinang.
Informasi yang dihimpun di tempat kejadian, Baiq yang diketahui warga kelahiran Mataram itu meninggal dunia di tempat tidur kamar rumahnya pada Senin (25/7/2022) pagi.
Belum diketahui penyebab pasti meninggalnya ASN yang bertugas di Sub Koordinator Pengembangan Produksi Perikanan Tangkap pada Dinas Perikanan Bangka Tengah tersebut.
Namun informasi dari teman kerjanya yang pertama kali mengetahui kejadian itu, bahwa Baiq beberapa hari sebelumnya baru pulang dari rumah sakit karena mengalami sakit.
Adapun diketahui seorang perempuan tersebut tinggal sendirian dirumahnya, dimana statusnya kini belum menikah.
Chazwir, seorang rekan kerjanya membenarkan bahwa yang bersangkutan berdinas di Dinas Perikanan Bangka Tengah.
“Betul bang beliau di Dinas Perikanan Bangka Tengah, kami mendapat kabar meninggal dunianya pagi ini,” ujarnya.
Hingga berita ini diturunkan, jenazah korban sudah dibawa ke rumah sakit dan pihak kepolisian sedang melakukan olah di TKP. (hjk/*)